30 ORANG PESERTA DIDIK SMP SWASTA AN-NIZAM MENERIMA SERTIFIKAT TAHFIDZ


 Medan,  Oktober 2022, Perguruan Islam An-Nizam Medan, Sumatera Utara.


Kepala Sekolah SMP Swasta An-Nizam  bapak Robin Ginting, M.Pd memberikan penghargaan kepada 30 siswa yang berhasil dalam ujian sertifikasi tahfidz sebanyak 1,2 dan 3  Juz. Sabtu (1/10).

"Semoga dengan hafalan Al-Quran yang ananda miliki ini, menjadi bekal hidup sebagai insan yang berakhlak Al-Quran, sebagaimana akhlak-Nya Baginda Nabi Muhammad SAW," pesan Robin Ginting selaku Kepala Sekolah SMP Swasta An-Nizam Medan.

Dalam kesempatan ini, 2 peserta didik yang mampu melafalkan sebanyak 7 Juz namun belum seluruhnya di ujikan, InsyaAllah akan disegerakan kata koordinator Tahfidz bapak Suhardi, S.Pd.

Penghargaan ini merupakan wujud apresiasi untuk para siswa  yang telah menghafal juz 30, 1 dan 29 agar mereka termotivasi dan istiqamah dalam membaca dan menghafal Alquran.

 “Hari ini bukan bicara berapa banyak yang mereka hafal, berapa banyak tilawah yang mereka baca tetapi ini adalah stimulus buat anak-anak kita dan buat kita juga sebagai orang tua, mengingatkan kita bagaimana pentingnya interaksi dengan Alquran," ujar pak Robin Ginting. (arg).




Tidak ada komentar:

Posting Komentar